0

Structured System Analysis and Design

Posted by Unknown on 00.34.00

STRUKTUR DESIGN DAN ANALISIS

Object  Oriented Analysis And Design merupakan pendekatan dimana sebuah sistem mempunyai objek yang saling berinteraksi dengan adanya sebuah kelas. Sedangkan Pemrograman terstruktur berorientasi pada teknik yang digunakan untuk merancang software secara jelas, dimana kita harus merancang suatu konsep terlebih dahulu kemudian memilih bahasa pemrograman sesuai dengan rancangan yang dibuat sehingga software yang dibuat akan baik.

Berkaitan dengan pemrograman terstruktur dimulai pada tahun 70’an pendekatan ini mengikuti arus System Development Life Cycle yang meliputi Analisis, Design, Implementasi, Testing, Maintenance (Pemeliharaan) Dan Evaluasi. Tetapi SDLC bukan sebuah metodologi melainkan sebuah konsep untuk merancang suatu sistem atau software.

Pendekatan terstruktur ini dilengkapi dengan dengan teknik tekniknya. Contoh bahasa pemrograman yang digunakan pada Pemrograman Terstruktur adalah Pascal, Delphi dan sebagainya. Desain terstruktur orientasinya adalah memilih program besar yang kemudian dibagi kedalam modul modul, jika dalam Object Oriented dikenal dengan istilah kelas maka pada Pemrograman Terstruktur dikenal dengan nama modul. Contoh pada pemrograman terstruktur yaitu  manajemenmahasiswa.pas yang berarti satu buah modul manajemen mahasiswa. Suatu proses manajemen data mahasiswa dikatakan sebagai satu buah modul yang mempunyai sub sub nya sendiri seperti Tambah Data Mahasiswa, Hapus Data Mahasiswa dan Update Data Mahasiswa yang masing masing menjadi satu buah method, artinya modul itu menangani Managemen Data Mahasiswa yang terdiri dari beberapa method di dalamnya. Jika suatu rancangan tidak ada method maka tidak akan bisa dirancang, setiap method mempunyai keterkaitan yang sama yaitu berada pada proses Managemen Data Mahasiswa sehingga untuk memproses data tersebut berorientasi pada hirarki modul modul yang telah dibuat.

Model Struktur Analisis dan Design terdiri dari beberapa bagian yaitu:
  1. Pemodelan Proses yang berorientasi pada proses untuk mendapatkan software yang efektif untuk sistem
  2. Pemodelan Data yang meliputi data yang mengalir pada sistem
  3. Pemodelan Objek yang berorientasi pada objek yaitu berupa fokus masalah yang dilakukan lebih kepada fisik dari sistem yang dibuat.

Program  Terstruktur digunakan untuk masalah yang berkaitan dengan pertukaran data serta proses yang terjadi pada sistem itu.

Pertanyaan : 
Bagaimana jika suatu sistem yang harusnya diselesaikan dengan Pemrograman Terstruktur tapi diselesaikan dengan Object Oriented  Analysis?

Nama : Ulfatur Rahmah
NIM   : D1041151016




0 Comments

Posting Komentar

Copyright © 2009 READ HERE !!! All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.